Produsen Mukena Premium Siti Khadijah Buka Toko di Pekanbaru
Produsen mukena ternama asal negeri jiran Malaysia Siti Khadijah (SK) resmi melebarkan sayap bisnis ke Pekanbaru. 18-19 Mei lalu mereka mengadakan grand opening di Mal SKA Pekanbaru lantai 2 unit 85.
Butik Siti Khadijah di Kota Pekanbaru merupakan gerai yang ketiga di Indonesia dan pertama di pulau Sumatera. Sebelumnya sudah hadir di Jakarta dan Bandung selanjutnya soft opening 21 Mei di Tunjungan Plaza, Surabaya.
Prosesi Grand Opening Butik Siti Khadijah di Pekanbaru tergolong cukup istimewa karena dihadiri langsung Mohammad Muzir Aminuddin selaku CEO Siti Khadijah yang juga tercatat sebagai anak dari pemilik Siti Khadijah. Selain itu, hadir juga Elma Theana sebagai brand ambassador SK serta Wakil Walikota Pekanbaru Ayat Cahyadi dan konsul Malaysia Wan Nurshima Wan Jusoh.
Dalam sambutannya, Ayat Cahyadi berbangga baik hadirnya Butik Siti Khadijah di Pekanbaru. Pasalnya, dengan kehadiran mukena yang sangat terkenal di Malaysia ini diharapkan kian merekatkan hubungan negeri sejiran dan serumpun.
“88 persen warga Pekanbaru adalah muslim. Tentu ini menjadi pasar yang sangat besar bagi Butik Siti Khadijah dalam memasarkan produknya di Pekanbaru. Selain itu keuntungan buat kita adalah Butik Siti Khadijah dapat menyerap tenaga kerja tempatan,” tukasnya.
Mukena Siti Khadijah
Kisah sukses Siti Khadijah adalah wujud kegigihan seorang wanita bernama Padzilah Enda Sulaiman selaku pendiri SK yang memulai usahanya dari industri skala kecil rumahan menjadi perusahaan besar.
Berkat kegigihannya, SK berkembang dengan membuka 30 butik di seluruh Malaysia dan kini empat di Indonesia.
Bagaimana SK dapat terus bertahan dari gempuran berbagai produk dan merek mukena asal negerinya Malaysia maupun Indonesia tentu tidak terlepas dari keunggulan produk, desain dan bahan yang digunakan.
Dari pengalaman istri saya menggunakan mukena Siti Khadijah, memang sesuai dengan ekspektasi yang selama ini kerap didengarnya. Menurutnya, mukena SK benar-benar nyaman, adem ketika dipakai. Bahannya yang digunakan tidak transparan sehingga sangat memenuhi unsur syar’I sebuah mukena.
Dibagian desain, pada bagian kepala dan dahi mukena dibuat sedemikian rupa sesuai dengan kontur kepala sehingga sangat nyaman pada saat memakainya. Kombinasi bahan katun, lycra dan bahan stretch brokat yang fleksibel semakin menambah kesan manis mukena SK.
Begitu juga dengan rambut-rambut nakal yang tiba-tiba keluar dari mukena, kini keluhan itu hilang seketika berkat desainnya yang apik. Begitu juga dengan bekas karet di dahi yang biasanya muncul jika memakai mukena merek lain, tidak ditemukan saat memakai mukena SK.
Pada bagian dagu, mukena SK dibekali semacam bahan spandek yang lembut dan memiliki stretch tahan lebih lama yang ditambahkan pada bagian dagu. Ini memberi pengaruh agar posisi muka saja yang tampak.
“Biasanya kita terpaksa menggunakan peniti atau jarum pentul untuk membuat posisi dagu pas dan tidak keliatan aurat. Tapi itu tidak berlaku buat mukena SK. Mukena SK ternyata sudah dirancang sesuai dengan keinginan perempuan aktif dan sering kelupaan dimana pentulnya, “ ujarnya.
Bila diamati secara keseluruhan, mukena SK menggunakan bahan premium katun terbaik yang memberikan kesejukan saat dipakai ketika datang waktu sholat. Begitu juga dengan ukurannya, sangat pas dan sesuai dengan postur tubuh.
“Untuk warna dan desain, mukena SK terlihat simple namun sangat elegan. Dari bentuknya terpancar kemewahan sebuah mukena sehingga menambah percaya diri bagi sang pemakai. Dengan kualitas yang dimilkinya, saya sangat merekomendasikan mukena SK kepada wanita dan emak-emak yang ada di Pekanbaru,” pungkasnya.
Tentang penulis
Berita Terkait
Sharp Raih 4 Penghargaan Indonesia Prestige Brand Award 2017
Mengawali tahun 2017, PT SHARP Electronics Indonesia berhasil meraih menyabet penghargaan Indonesia Prestige Brand Award (IPBA) 2017 untuk empat kategori produk, yaitu kategori lemari es, Sharp meraih penghargaan sebagai The
SHARP Indonesia Serius Garap Pasar Notebook Indonesia
Pada akhir Juni 2020 lalu Sharp Corp. secara resmi mengakuisisi 100% Dynabook Inc. selaku anak usaha Toshiba yang fokus pada produk notebook dan juga laptop. Di bawah merek Sharp, Dynabook
Golden Tulip Essential Hotel Pekanbaru Lakukan Soft Opening
Ncik dan Puan, pertanggal 28 Januari 2017 Golden Tulip Essential Hotel Pekanbaru siap menerima tamu yang datang dari Riau maupun luar Bumi Lancang Kuning. Karena hari ini Ini Golden Tulip