SBT Riau Serahkan 1 Unit Suzuki Baleno Kepada SMK Taruna Satria Pekanbaru

SBT Riau Serahkan 1 Unit Suzuki Baleno Kepada SMK Taruna Satria Pekanbaru

Dunia pendidikan di Bumi Lancang Kuning sangat beruntung. Pasalnya, PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) melalui PT Sejahtera Buana Trada (SBT) Pekanbaru menyerahkan satu unit Suzuki Baleno kepada SMK Taruna Satria Pekanbaru pada Kamis, (14/12/2017).

Bantuan program Corporate Social Responsibility (CSR) ini  diserahkan langsung Kepala Cabang Suzuki Ivan Riki Saeful bersama Service Manager SBT, Darmanto.

“Ini merupakan program nasional yang disalurkan kepada sekolah-sekolah binaan Suzuki yang terdapat dibeberapa kota se-Nusantara,” terang Darmanto.

Dikatakan, untuk wilayah Pekanbaru hanya SMK Taruna Satria yang mendapat bantuan kendaraan Suzuki Baleno. Tujuannya guna membantu SMK Taruna Satria dalam memberikan pengalaman praktik yang lebih maksimal sehingga nantinya mampu meningkatkan wawasan serta pengetahuan para siswanya.

“Ini adalah bentuk komitmen Suzuki dalam mendukung kemajuan dunia pendidikan khususnya sekolah kejuruan. Manfaat bagi para siswa tentu luar biasa mulai dari wawasannya semakin luas, kemampuan mereka kian berkualitas hingga kedepan kesiapan bersaing didunia kerja,” imbuhnya.

Program CSR Suzuki ini hadir di beberapa kota besar Indonesia seperti, Jakarta, Medan, Bali, Jogjakarta, Bandung, Semarang, Surabaya dan sebagainya. Adapun jumlah total unit kendaraan Suzuki yang disalurkan sekitar 24 unit untuk 24 sekolah dengan tipe kendaraan beragam yakni Suzuki Baleno, Celerio, Wagon R, Splash, Swift, Ertiga, Suzuki Grand Vitara dan lainnya.

Komentar
Sebelumnya Teknisi SBT SM Amin Pekanbaru Harumkan Nama Riau Ditingkat Nasional
Berikutnya ASUS Lahirkan Ultrabook Tertipis Ditenagai Intel Core i7 Generasi ke-8

Tentang penulis

Berita Terkait

Otomotif

PT Riaujaya Cemerlang Luncurkan Suzuki NEX II di Pekanbaru

Cik dan Puan, April lalu PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) meluncurkan generasi terbaru motor matik Next II dalam ajang bergengsi International Motor Show (IIMS) 2018 di Jakarta. Hari ini, Kamis

Otomotif

Tepat di Hari Pahlawan, Suzuki Perkenalkan New SX4 S-Cross di Mal Ska Pekanbaru

Bertepatan dengan Hari Pahlawan 10 November, main dealer Suzuki wilayah Riau PT Sejahtera Buana Trada (SBT) secara resmi memperkenalkan wajah baru Suzuki SX4 S-Cross di Mal Ska, Pekanbaru. Kepala Wilayah

Otomotif

Kado Akhir Tahun Agung Toyota Untuk Pelanggan Setia

Main dealer Toyota wilayah Riau ingin memanjakan calon pelanggan dan pelanggan setianya lewat promo yang bertajuk ‘Semarak Kado Akhir Tahun’. Dimana setiap pembelian unit Toyota di bulan Desember 2016, customer